Baznas Bersama Bupati Pacitan Salurkan Beasiswa Pelajar Setingkat SMP/MTs - mediaportalpacitan.com

Breaking

SELAMAT DATANG DI MEDIA PORTAL PACITAN

Jumat, 25 Agustus 2023

Baznas Bersama Bupati Pacitan Salurkan Beasiswa Pelajar Setingkat SMP/MTs


Jum'at, 25 Agustus 2023

Mediaportalpacitan.com
Pacitan -  Dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT)   Kemerdekaan RI, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) yang di nahkodai oleh K.H. Sodiq Suja' dan Bupati Kabupaten Pacitan Indrata Nur Bayuaji memberikan beasiswa, di Pendopo Agung Kabupaten Pacitan, Jum'at (25/08/23) Pagi.

Ketua Baznas Kabupaten Pacitan K.H. Sodiq Suja' mengatakan,  Baznas berfikir dalam menyalurkan zakat dan infak hasil yang dihimpun dari Aparatur Sipil Negara (ASN) Pacitan, dipergunakan  untuk anak  sekolah setingkat SLTP terdiri dari SMP dan Madrasah Tsanawiyah sebagai penerima beasiswa, ada 258 siswa, @ Rp. 650.000,-  dengan jumlah total Rp. 167.700.000,-. 

"Pentasyarufan Baznas tersebut merealisasikan dari Surat At-Taubah Ayat 60
۞ إِنَّمَا ٱلصَّدَقَٰتُ لِلْفُقَرَآءِ وَٱلْمَسَٰكِينِ وَٱلْعَٰمِلِينَ عَلَيْهَا وَٱلْمُؤَلَّفَةِ قُلُوبُهُمْ وَفِى ٱلرِّقَابِ وَٱلْغَٰرِمِينَ وَفِى سَبِيلِ ٱللَّهِ وَٱبْنِ ٱلسَّبِيلِ ۖ فَرِيضَةً مِّنَ ٱللَّهِ ۗ وَٱللَّهُ عَلِيمٌ حَكِيمٌ

 Innamaṣ-ṣadaqātu lil-fuqarā`i wal-masākīni wal-'āmilīna 'alaihā wal-mu`allafati qulụbuhum wa fir-riqābi wal-gārimīna wa fī sabīlillāhi wabnis-sabīl, farīḍatam minallāh, wallāhu 'alīmun ḥakīm

Artinya; Sesungguhnya zakat-zakat itu, hanyalah untuk orang-orang fakir, orang-orang miskin, pengurus-pengurus zakat, para mu'allaf yang dibujuk hatinya, untuk (memerdekakan) budak, orang-orang yang berhutang, untuk jalan Allah dan untuk mereka yuang sedang dalam perjalanan, sebagai suatu ketetapan yang diwajibkan Allah, dan Allah Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana," tausiyah Ketua Baznas Pacitan K.H. Sodiq Suja'.

Kemudian lanjut K.H. Sodiq Suja', khusus untuk beasiswa ini kita lakukan berdasarkan sabda RosululuLLAH SAW;

منْ سَلَكَ طَريقًا يَلْتَمِسُ فِيهِ علْمًا سهَّل اللَّه لَه طَريقًا إِلَى الجنةِ

 Man salaka thariiqan yaltamisu fiihi ilman sahhalallohu thoriiqon ilal jannah.

Artinya: Barang siapa menempuh jalan untuk menimba ilmu, niscaya Allah akan memudahkan dia jalan menuju surga.

Hadits Man salaka thoriqon tersebut diriwayatkan oleh Abu Dawud dan Tirmidzi dari Abi Dardak radhiyallahu anhu. Dan lengkapnya;

وَعَنْ أَبي الدَّرْداءِ رضي الله عنه ، قَال: سمِعْتُ رَسُول اللَّهِ ﷺ، يقولُ: م نْ سَلَكَ طَريقًا يَبْتَغِي فِيهِ علْمًا سهَّل اللَّه لَه طَريقًا إِلَى الجنة ِ، وَإنَّ الملائِكَةَ لَتَضَعُ أجْنِحَتَهَا لِطالب الْعِلْمِ رِضًا بِما يَصْ نَعُ، وَإنَّ الْعالِم لَيَسْتَغْفِرُ لَهُ منْ في السَّمَواتِ ومنْ فِي الأرْض ِ حتَّى عَلى س َائِرِ الْكَوَاكِبِ، وإنَّ الْعُلَماءَ وَرَثَةُ الأنْبِياءِ وإنَّ الأنْبِيا لَمْ يُورِّثُوا دِينَارًا وَلا دِرْهَمًا وإنَّما ورَّثُوا الْعِلْمَ، فَمنْ أ َخَذَهُ أَخَذَ بِحظٍّ وَافِرٍ. رواهُ أَبُو داود والترمذيُّ

Dari Abu Dardak radhiyallahu anhu ia berkata, saya mendengar Rasulullah SAW bersabda: “Barang siapa menempuh jalan untuk menimba ilmu, niscaya Allah akan mudahkan baginya jalan menuju surga.”

"Dan malaikat sejati akan meletakkan sayapnya untuk membawa ilmu karena berhubungan dengan apa yang ia lakukan. Orang alim sejati akan dimintakan ampun oleh penduduk langit dan bumi, bahkan oleh ikan di lautan."

"Kami berharap, mudah - mudahan OPD berserta  yang kita hadirkan hari ini selalu memberikan dorongan agar lebih iklas beramal, sehingga dana yang terhimpun akan menjadi semakin besar," doa ketua Baznas Pacitan.

Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji hadir mengucapkan terimakasih kepada seluruh OPD dengan adanya rangkaian acara penyaluran beasiswa kepada siswa SMP/MTs.

" Saya sangat mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan bantuan beasiswa, semoga anak - anak kami lebih bisa berkarya serta bemanfaat bagi diri sendiri, dan bagi keluarganya. Tentunya juga bagi Pemda Kabupaten Pacitan tercinta. Kepada seluruh jajaran OPD yang memang sudah menjadi kewajiban membayar zakat, inilah zakat yang selama ini dikumpulkan Badan Amil Zakat untk disalurkan kepada masyarakat Kabupaten Pacitan," pungkasnya. (Red)

Tidak ada komentar: