Dokter Gigi RSUD dr. Darsono Pacitan Dapat Penghargaan Nakes Teladan 2023 - mediaportalpacitan.com

Breaking

SELAMAT DATANG DI MEDIA PORTAL PACITAN

Rabu, 10 Mei 2023

Dokter Gigi RSUD dr. Darsono Pacitan Dapat Penghargaan Nakes Teladan 2023


Rabu, 10 Mei 2023(14.29) Wib

Mediaportalpacitan.com
Pacitan - Seorang dokter gigi asal Pacitan bernama Azizah SpKG mendapat kesempatan Presentasi di depan juri propinsi untuk mendapatkan penghargaan sebagai tenaga kesehatan teladan di fasilitas pelayanan kesehatan tingkat Propinsi tahun 2023.

Kesempatan ini drg. Azizah yang notabennya sebagai dokter gigi teladan tingkat Kabupaten mendapatkan kesempatan presentasi, semoga saja masuk sebagai nomisasi dokter teladan tingkat propinsi,.dan harapanya  penghargaan ini didapatkan drg. Azizah dari pengabdiannya sebagai ASN  Pemkab Pacitan selama 17 tahun yang berprofesi sebagai dokter gigi. Perempuan yang pernah bertugas di Puskesmas Kebonagung itu mendapatkan penghargaan tenaga kesehatan teladan tingkat Kabupaten.

"Penghargaan ini saya dapatkan karena telah berhasil membuat inovasi yang saya kembangkan dan mampu memberikan pelayanan yang terbaik  untuk mencegah tejadinya stunting terhadap ibu dan anak," kata drg. Azizah saat wawancara di kantor RSUD dr. Darsono Rabu, (10/05/2023).

Dari keberhasilan ini drg. Azizah menjelaskan dan memperkenalkan kepada masyarakat apakah itu karies? 
Karies ini bisa disebut sebagai gigi berlubang, acap kali dianggap remeh dan tidak membahayakan. Perlu menjadi catatan bahwa karies inu bisa menimbulkan kompilasi yang membahayakan, kompilasi yang terjadi mulai dari munculnya bau mulut hingga timbulnya pembengkakan yang bisa menutup jalannya pernapasan sehingga mengancam keselamatan.

Karies atau gigi berlubang lanjut dr. Azizah,  merupakan suatu penyakit yang disebabkan oleh kerusakan lapisan email yang dapat meluas sampai kebagian syaraf gigi yang disebabkan oleh aktifitas bakteri di dalam mulut. Gigi berlubang disebabkan oleh beberapa faktor antara lain dari faktor gigi, mikroorganisme, substrat, dan waktu.

Kemudian ada fungsi saliva yang memegang peranan penting dalam keseluruhan kondisi kesehatan homeostatik gigi dan mulut, saliva ini adalah cairan eksokrim yang terdiri dari 99% air dan komponen lain seperti natrium, kalium, kalsium, magnesium, bikarbonat, fosfat, immunoglobulin, protein, enzim,mucin, urea, dan amonia.

"Ada 4 penyakit yang dapat timbul akibat gigi berlubang, kami menghimbau kepada masyarakat, jangan pernah meremehkan masalah gigi berlubang dan malas merawat gigi.
Meski belum banyak yang menyadari dari efek gigi berlubang, ternyata bisa lebih dari sekedar sakit gigi berkepanjangan. Gigi berlubang dan infeksi berpotensi menyebabkan antara lain: Abses gigi, Penyakit gusi, Penyakit Jantung, dan Strok," hasil akhir wawancara yang disampikan drg. Azizah oleh awak mediaportalpacitan.

Ditempat yang sama Kabaq TU merangkap plt Kabid Pelayanan Medis RSUD dr. Darsono dr. Johan yang punya paras ganteng dan bijaksana memberikan apresiasi kepada drg. Azizah. Ucapan selamat kepada drg. Azizah yang sampai saat ini dengan doa bersama semoga tembus ke Nakesdanting tingkat Propinsi

" Ini adalah bukti bahwasanya putra - putri terbaik Pacitan ternyata mampu ikut kompetisi baik tingkat propinsi bahkan tingkat Nasional. Saya berharap dengan munculnya dr. Azizah berprestasi bisa disusul oleh tenaga kesehatan yang lain, " ujarnya.

Jangan sampai kalah dengan Kabupaten lain sambung dr. Johan dengan doa yang iklas, ide dengan inovasi dari dr. Azizah yang mampu ciptakan, kembangkan dan mampu memberikan pelayanan yang lebih baik sehingga masyarakat Pacitan tingkat kepercayaannya terhadap RSUD dr. Darsono dan terhadap tenaga kesehatan semakin meningkat.

Editor/pewarta: Agus Hermawan.

Tidak ada komentar: