Statments Kabalai BBWS Bengawan Solo Terkait Longsoran Lumpur Dan Batu Di Dua Desa Kecamatan Arjosari Pacitan Jatim - mediaportalpacitan.com

Breaking

SELAMAT DATANG DI MEDIA PORTAL PACITAN

Jumat, 12 November 2021

Statments Kabalai BBWS Bengawan Solo Terkait Longsoran Lumpur Dan Batu Di Dua Desa Kecamatan Arjosari Pacitan Jatim


Jum'at, 12 Nopember 2021| Red. Mediaportalpacitan.com

MPP.com
Pacitan - Dampak Curah Hujan di bulan Nopember membuat longsor susulan di Bukit Parangan Dusun Wonosari Desa Karangrejo Kecamatan Arjosari Kabupaten Pacitan Jatim Jum'at (12/11/2021).

Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Bengawan Solo, PT. Brantas Abipraya, dan Dinas PUPR Pacitan sudah menurunkan alat berat untuk mengevakuasi material longsor setinggi dua (2) meter pada hari Jum'at pukul 09 : 00 sampai 11 : 00 Wib 

Setelah evakuasi akses jalan bisa dipergunakan kembali, para operator siap - siap menunaikan ibadah Jum'at, lalu apa yang terjadi?  Tiba - tiba pukul 11 : 12 Wib ribuan kubik lumpur dan batu kembali melenggang menutup jalan penghubung antara Desa Karangrejo dan Karanggede.

Kejadian bencana tanah longsor ini Kabalai BBWS Bengawan Solo Dr. Ir. Agus Rudyanto, M.Tech beserta jajarannya turun langsung ke lokasi kejadian.

Dalam kesempatan ini Kabalai BBWS Bengawan Solo Agus Rudyanto mengatakan  didepan awak mediaportalpacitan.com,  kami akan selalu mengupayakan terus untuk memberikan yang terbaik.

" Dengan bukti hari ini pihak Balai Besar Bengawan Solo telah mengirimkan dua (2) alat excavator sebagai bentuk alat berat dengan mesin berukuran besar yang mampu mengerjakan memindahkan material dengan cepat sehingga akses jalan bisa dipergunakan kembali, kata Kabalai BBWS Bengawan Solo. 

 Kami merasa ikut terpanggil melihat kejadian ini yang mengakibatkan akses jalan yang menghubungkan jalan menuju Bendungan Waduk Tukul Desa Karanggede terputus, kami melihat tidak ada lagi akses jalan yang akan dilalui.

" Jadi kami upayakan terus menerus kerja untuk membuat akses jalan kembali normal dalam waktu dekat ini, jika tidak ada kendala dua hari pengerjaan normalisasi akan selesai, Jelas Kabalai BBWS Bengawan Solo.

Kabalai BBWS Bengawan Solo Agus Rudyanto juga mengungkapkan bahwa akses jalan dari dua Desa tersebut juga  merupakan salah satu penunjang perekonomian masyarakat Desa Karanggede, khususnya untuk mengangkut hasil kebun dan pertanian. (Agus)

Tidak ada komentar: